JAKARTA, WOL – Kapolri Jenderal Badrodin Haiti membenarkan kabar tewasnya anak pelaku bom Bali 2, Imam Samudera yang bernama Umar Jundul Haq yang tewas di dalam pertempuran di Suriah.
Berdasarkan informasi yang diterima, ketika itu Umar bergabung dengan kelompok Islamic State of Iraq and Syria (ISIS). “Kami dapat kabarnya sekitar dua minggu lalu. Benar, dia anak Imam Samudera,” katanya di kompleks PTIK, Jakarta Selatan, Senin (26/10).
Dikabarkan Umar bergabung dengan ISIS sejak tahun 2013 lalu. Tewasnya Umar, berawal dari informasi yang disampaikan oleh pihak Sydney Jones selaku pengamat teroris asal Institute for Policy Analysis of Conflict (IPAC).
Badrodin menambahkan hingga saat ini ada ratusan orang warga negara Indonesia (WNI) yang perlu diselidiki keberadaannya di Suriah, karena diduga bergabung dengan ISIS. “Secara data terdaftar nama (WNI) ada 350 yang illegal belum terdata dengan baik,” ucapnya.(inilah/data2)
Discussion about this post