ACEH UTARA, WOL – Akibat keterbatasan sarana belajar, puluhan murid TK Tiga Serangkai di kawasan pesisir Glumpang Sulu Barat, Dewantara, Aceh Utara, belajar di teras dan mushalla.
Ketua Komite Sekolah TK Tiga Serangkai, Kamaruzzaman, mengatakan, meskipun hanya memiliki tiga ruang belajar, pihaknya menampung 97 murid. Total 97 murid tersebut terdiri atas enam rombongan belajar.
Hanya memiliki tiga ruang belajar, anak-anak dari kawasan pinggiran Pantai Dewantara terpaksa belajar di teras. Selain itu, mereka juga belajar di ruang mushalla dan ruang tidak layak pakai. Atas dasar itu, Kamaruzzaman mengharapkan bantuan gedung baru dari pemerintah daerah.
“Pendidikan agama lebih utama, ditambah pendidikan umum serta budaya tradisional,†jelas Kamaruzzaman baru-baru ini.
“Selain itu, permainan anak-anak juga dipadu dengan seni tradisional. Anak-anak turut diajari cara menggunakan alat musik tradisional, seperti rapai,†jelas Ketua TK Tiga Serangkai, Ummi Kalsum.
Dengan segala keterbatasannya, TK Tiga Serangkai dibantu sembilan tenaga pengajar.(wol/aa/waspada/data1)
Editor: AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post