PIDIE JAYA, WOL – Komisi Pemilihan Independen (KIP) Provinsi Aceh memastikan proses Pemilukada 2017 di Kabupaten Pidie Jaya tetap dilaksanakan sebagaimana sama di kabupaten dan kota lainnya di Aceh. Hal ini disampaikan Ketua KIP Aceh, Ridwan Hadi menanggapi kabar penundaan pemilukada di Pidie Jaya pasca diguncang gempa.
“Tidak ada alasan apapun Pemilukada di Pidie Jaya harus ditunda. Kita sudah melihat semua fisik bangunan yang digunakan penyelenggara pemilu masih normal dan masih bisa digunakan, oleh karena itu Pemilukada di Pidie Jaya ini tetap berjalan serentak,†ujar Ridwan Hadi dalam kunjungannya ke Pidie Jaya bersama Anggota Komisi II DPR RI, Andrya Dahlan, Kamis (29/12).
Seluruh SDM penyelenggara pemilu di Pidie Jaya, sambung Ridwan, sudah menyatakan sepakat bahwa proses berjalannya pemilukada tetap bisa di lanjutkan. Pihaknya memastikan, untuk saat ini tidak ada gangguan yang menyebabkan personel penyelenggara di PAW dampak dari gempa tersebut.
“Semua masih berjalan dengan baik meski sebelumnya sempat diguncang gempa. Pendistribusian alat peraga kampanye juga demikian, maka saya tekankan kembali bahwa pemilukada di Pidie Jaya tidak ada alasan untuk ditunda akibat gempa, dan saya pastikan pemilukada bisa berjalan dengan baik,†tambahnya.
Sementara itu anggota Komisi II DPR RI, Andrya Dahlan, mengapresiasi kinerja Pemerintah Kabupaten Pidie Jaya dan semua pihak yang begitu cepat dalam menangani pasca musibah gempa. Dirinya juga sepakat dengan KIP Aceh untuk pemilukada tidak ditunda khususnya di Pidie Jaya.
“Tadi sudah koordinasi dengan Pak Ketua KIP Aceh, beliau secara tegas mengatakan bahwa pihaknya menolak penundaan Pilkada di Pidie Jaya. Semua masih-masih berjalan dengan baik, maka pihak kami mungkin hal ini sangat kita apresiasi,†ujarnya.(wol/chai/data3)
Editor: SASTROY BANGUN
Discussion about this post