MEDAN, WOL – Wali Kota Medan, Dzulmi Eldin, melantik dua pejabat di lingkungan Pemko Medan, Jumat (24/11).
Kedua pejabat yang dilantik itu akan menduduki jabatan struktural, khususnya eselon II dan Dirut RSUD Dr Pirngadi Medan. Selanjutnya, kedua pejabat yang dilantik ini diminta untuk siap mendedikasikan waktu, tenaga serta pikiran untuk digunakan sebesar-besarnya demi kepentingan umum yang semakin berkualitas.
Kedua pejabat yang dilantik di Ruang Rapat III Kantor Wali Kota Medan itu yakni Sulaiman Harahap menjadi Staf Ahli Wali Kota Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Setdakot Medan, sebelumnya Sulaiman menjabat Kabag Hukum Setdakot Medan dan Suryadi Panjaitan menjadi Dirut RSUD Dr Pirngadi Medan.
Pelantikan disaksikan Wakil Wali Kota Medan Akhyar Nasution, Sekda Kota Medan Syaiful Bahri Lubis, Asisten Umum Ikhwan Habibi Daulay, Asisten Pemerintahan Musadad Nasution, Kepala BKD Kota Medan Lahum Lubis, serta keluarga dari kedua pejabat yang dilantik tersebut.
Ditegaskan Wali Kota, pelantikan ini dilakukan untuk memperkokoh sumber daya manusia apratur yang semakin profesional dan berprestasi. Kemudian sebagai langkah penting dan strategis dalam rangka meningkatkan kinerja sekaligus penataan apratur setelah melakukan evaluasi. Serta bersikap dan berprilaku selaras dengan tujuan dan sasaran pembangunan yang telah ditetapkan.
“Saya ingatkan agar saudara-saudara menyadari hakikat dari pengabdian serta tanggung jawab yang baru diberikan ini. Untuk itulah jalani tugas dan fungasi saudara dengan penuh keikhlasan dan kejujuran. Di samping itu siap dedikasikan waktu, tenaga serta pikiran untuk digunakan sebear-besarnya demi kepentingan umum yang semakin berkualitas,†ujar Wali Kota.
Khusus kepada Suryadi Panjaitan yang dilantik menjadi Dirut RSUD Dr Pirngadi, Wali Kota memberi waktu 3 bulan untuk melakukan evaluasi terhadap seluruh jajaran yang bertugas di rumah sakit milik Pemko Medan tersebut.
Diingatkan Wali Kota, evaluasi yang dilakukan itu harus dapat meningkatkan semangat kerja dalam rangka memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat yang membutuhkan pelayanan kesehatan.
“Saya harap kehadiran saudara dapat meningkatkan dedikasi dan semangat kerja bagi seluruh jajaran di RSUD Pirngadi, sehingga menghasilkan out put berupa peningkatan pelayanan kesehatan sehingga memuaskan masyarakat. Ingat, RSUD Pirngadi merupakan rumah sakit harapan warga Sumatera Utara. Sebab, rumah sakit daerah selalu merujuk pasiennya ke RSUD Dr Pirngadi,†pesannya.(wol/mrz/data1)
Editor: SASTROY BANGUN
Discussion about this post