LAGUBOTI, WOL – Di tengah-tengah kunjungan ke Kabupaten Toba Samosir (Tobasa), pasangan Bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara (Sumut), Djarot Saiful Hidayat dan Sihar Sitorus, menyempatkan diri nonton bareng PSMS Medan melawan Persebaya Surabaya, Sabtu (3/2).
Laga yang dimainkan di Stadion Manahan Solo itu disiarkan langsung oleh salah satu televisi swasta nasional. Tak mau ketinggalan, Djarot-Sihar pun nonton bareng warga di salah satu warung pinggir jalan.
Suasana warung yang berada di Simpang Empat, Laguboti, Kabupaten Tobasa, tersebut pun mendadak ramai. Di sana, pasangan yang dikenal dengan sebutan DJOSS ini nonton sambil menikmati secangkir kopi bersama-sama warga.
Menyaksikan pertandingan yang berlangsung seru dan mendebarkan, keduanya menikmati laga 8 Besar Piala Presiden 2018 tersebut. Sihar, mantan CEO PSMS, sempat tegang ketika tim kesayangannya melakoni drama penalti.
Namun, ketegangan Sihar langsung sirna begitu kiper Abdul Rohim mampu menepis empat tendangan penalti Persebaya. Djarot dan Sihar pun tampak girang dengan kemenangan dramatis yang direngkuh tim asuhan Djadjang Nurjaman itu.
“Hari ini PSMS Medan mengalahkan Persebaya. Tahu nggak, padahal kalau Pak Djarot adalah fans berat Persebaya,” ungkap Sihar.
Perkataan yang diucapkan Sihar otomatis langsung disambut gelak tawa masyarakat Laguboti yang memadati warung tersebut. Perlu diketahui, Sihar merupakan mantan CEO PSMS pada Liga Super Indonesia 2008-2009. Di tangan Sihar, Ayam Kinantan menjadi klub sepakbola profesional pertama di Tanah Air.
Kondisi finansial tim pun sehat saat dipegang Sihar. Namun, PSMS yang diperkuat Markus Horison, M Affan Lubis, Elie Aiboy, Okto Maniani, Leonardo Zada, dan lainnya
gagal pada laga playoff. Setelah itu, Sihar melepas PSMS begitu program yang ditawarkannya tidak diterima oleh Pemko Medan. (wol/aa/rls)
Editor AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post