MEDAN, Waspada.co.id – Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Covid-19 yang dirawat di RS Mitra Sejati meninggal dunia, Minggu (5/4) malam.
Bahkan, malam itu jasad korban berinisial WDS (33) warga Dusun VI, Desa Sridadi, Kabupaten Deliserdang, langsung dimakamkan di TPU Muslim, Jalan Simalingkar B, Kecamatan Medan Tuntungan.
Meninggalnya PDD Covid-19 itu pun dibenarkan Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sumatera Utara, dr Aris Yudhariansyah, Selasa (7/4).
Aris menjelaskan, WDS merupakan pasien dari Rumah Sakit Fulbetesba yang berlokasi di Jalan Medan-Binjai Km 11 lalu dirujuk ke RS Mitra Sejati pada Rabu (1/4) malam.
“Pada Minggu (5/4) korban pun meninggal dunia dan petugas langsung memakamkannya,” pungkasnya. (wol/lvz/data2)
Discussion about this post