CORNELLA, Waspada.co.id – Barcelona harus bekerja ekstra untuk meraih tiket 16 Besar Copa del Rey. Barca butuh dua gol di babak tambahan untuk menang 2-0 dan menyingkirkan tim Divisi III Cornella, Jumat (22/1).
Gol Ousmane Dembele dan Martin Braithwaite masing-masing hasil umpan Pedri menjadi penentu langkah tim asuhan Ronald Koeman. Awalnya, El Blaugrana mendapat dua hadiah penalti dari wasit.
Sayangnya, kedua peluang emas tersebut gagal membuahkan gol. Kiper Cornella, Ramon Juan, tampil apik dengan menepis tendangan Miralem Pjanic dan Dembele. Alhasil, pertandingan masuk babak tambahan waktu dan Barca lebih unggul.
“Hal terpenting adalah selalu lolos, tapi kami tidak bisa bahagia karena telah mencetak gol. Kami gagal dalam dua penalti dan harus lebih bertanggung jawab dalam jenis seperti pertandingan ini,” kata Koeman agak kecewa.
“Sekali lagi, kami bermain selama 120 menit, yang menjadi hal penting karena sudah tiga kali seperti ini. Kami menciptakan peluang dan mendapat dua penalti, tidak mungkin jadinya seperti ini. Ini soal kreativitas dan efektivitas, tidak bisa terus seperti ini dan ini tidak bisa diterima,” lanjut mantan pelatih Timnas Belanda itu. (wol/aa/marca/ls/d2)
Editor: AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post