JAKARTA, Waspada.co.id – Rata-rata harga pangan di pasar tradisional naik tipis pada Senin (22/2). Kenaikan terbesar dipimpin oleh harga bawang merah ukuran sedang.
Harga bawang merah naik 5,18 persen atau sebesar Rp1.700 per Kg menjadi Rp34.550 per Kg.
Jika dirinci, rata-rata harga bawang merah termahal tercatat di Kabupaten Mimika, Papua sebesar Rp48.750 per kilogram (Kg). Sementara, harga termurah Rp20 ribu per Kg di Kabupaten Polewali Mandar, Sulawesi Barat.
Selain bawang merah ukuran sedang, kenaikan juga terjadi pada cabai rawit hijau sebesar 4,42 persen menjadi Rp65 ribu per Kg.
Harga tertinggi Rp112.500 ribu per Kg tercatat di Kota Singkawang, Kalimantan Barat. Sedangkan harga terendah Rp14.500 ribu per Kg terjadi di Kota Mamuju, Sulawesi Barat.
Tak hanya itu, dua komoditas tersebut, harga juga semakin mahal untuk semua jenis beras seperti harga beras kualitas medium I menjadi RpRp12.050 per Kg dan beras kualitas medium II Rp11.850 ribu per Kg.
Harga komoditas lain yang naik yakni harga daging sapi kualitas 2 menjadi Rp116.400 per Kg dan harga bawang putih ukuran sedang naik 3,97 persen menjadi Rp30.100 per Kg.
Sementara itu, penurunan rata-rata harga hanya terjadi pada harga cabai merah besar sebesar 1,69 persen menjadi Rp46.650 per Kg dan harga cabai merah keriting sebesar 1,44 persen menjadi Rp48.050 per Kg. (wol/cnnindonesia/ari/d2)
Discussion about this post