MADRID, Waspada.co.id – Spekulasi tentang masa depan Sergio Ramos bersama Real Madrid terus menjadi perbincangan dalam beberapa pekan terakhir. Diketahui, kontrak Ramos di Santiago Bernabeu akan habis dalam waktu kurang dari tiga bulan.
Los Blancos dikabarkan sudah beberapa kali negosiasi dengan sang kapten terkait perpanjangan kontrak. Namun, kedua belah pihak belum juga menemui kesepakatan. Untuk tetap bertahan, Ramos disebut menginginkan kontrak jangka panjang.
Namun, Madrid tak dapat menerimanya karena sang pemain sudah berusia 35 tahun dan bergaji tinggi. Kini, Ramos akhirnya buka suara soal masa depannya bersama Los Blancos sembari menegaskan berhak membuat keputusan apapun yang dia inginkan.
“Saya akan tampil di level tertinggi. Jika tidak, saya akan diam di rumah. Jika tidak, itu tidak akan sia-sia. Bahwa saya baik-baik saja dengan usia saya bukanlah kebetulan,” kata Ramos, Senin (5/4).
“Saya berhak membuat keputusan apa pun yang saya inginkan,” sambung bek Timnas Spanyol tersebut.
Di level klub (Sevilla dan Madrid), Ramos telah mencatatkan 720 penampilan plus mencetak 104 gol. Di level internasional, Ramos dia telah memecahkan banyak rekor dan telah mencetak 23 gol dalam 179 caps untuk La Furia Roja. (wol/aa/dc/dailymail/data3)
Editor: AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post