REGGIO NELL’EMILIA, Waspada.co.id – Andrea Pirlo mengukuhkan dirinya tetap sebagai pelatih Juventus untuk musim depan. Pernyataan itu disampaikan Pirlo setelah berhasil mengantarkan Bianconeri juara Coppa Italia dengan mengalahkan Atalanta 2-1, Kamis (20/5).
Gelar pertama Pirlo sebagai pelatih Juventus itu seakan mengobati kekecewaan klub pada musim ini kala tersingkir di Liga Champions dan kehilangan gelar scudetto Serie A (Liga Italia). Akhir pekan ini, Bianconeri akan melakoni laga hidup mati menentukan nasib tiket Liga Champions dengan melawan Bologna, Senin (24/5) nanti.
Andai gagal menang dan Juventus hanya tampil di Liga Europa, posisi Pirlo sebagai allenatore Juventus pun terancam. Namun, Pirlo merasa dirinya telah banyak berbuat untuk mendapatkan satu musim lagi di Allianz Stadium.
“Untuk musim pertama saya, saya telah belajar banyak dan kemudian menemukan kepuasan yang sangat besar,” ujar Pirlo.
“Tentu saja, saya ingin mengonfirmasi diri dalam peran ini. Saya mencintai sepakbola sejak kecil dan terus mencintainya. Klub akan memutuskan, tapi saya suka melatih dan mencintai klub ini. Kita akan lihat keputusan nanti, karena saya ingin terus melatih,” serunya.
“Para pemain selalu mendukung saya 100 persen dan itu sangat memuaskan bagi seorang pelatih, tidak peduli gosip di koran,” pungkas Pirlo.
Untuk bisa lolos ke Liga Champions dengan finish empat besar, Juventus harus menang atas Bologna dan AC Milan atau Napoli gagal meraih kemenangan. Milan akan menghadapi Atalanta, sedangkan Napoli versus Hellas Verona.
“Sekarang kami akan menuju babak final dan mengetahui itu tidak semuanya ada di tangan kami,” kata Pirlo mengakhiri. (wol/aa/fbi/d2)
editor: AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post