MEDAN, Waspada.co.id – Kepala Dinas Pendidikan Kota Medan, Adlan, melalui Kepala Bidang Pembinaan Ketenagaan Dinas Pendidikan Kota Medan, Syahrial, mengaku tidak menemukan kendala apapun dalam pelaksanaan perekrutan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) guru di Kota Medan.
“Ujian seleksi tahap I sudah selesai, Sabtu (18/9) lalu, ada juga yang ujian susulan karena gak datang hari pertama. Ada juga guru yang ngeprint kertas ujian siang, padahal harusnya pagi. Ya cuma inilah kendala yang kita hadapi, tapi itu bukan masalah besar lah,” ungkapnya kepada Waspada Online, Kamis (23/9).
Syahrial menambahkan, guru PPPK yang ikut ujian tahap I hasilnya akan diumumkan 24 September 2021, sementara untuk ujian seleksi tahap II, akan dimulai bulan depan. Katanya, Dinas Pendidikan Medan hanya sebagai fasilitator. Semua proses perekrutan ini dipegang Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi.
“Untuk lokasi ujian aja yang menentukan pemerintah pusat, kita hanya menyediakan pengawas saat ujian berlangsung. Jadi apapun hasilnya nanti, pusat yang menentukan. Kita gak tahu menahu itu,” ujarnya.
Untuk diketahui, Pemko Medan telah mengusulkan formasi CPNS dan PPPK Tahun 2021 dan disetujui Kemenpan RB sejumlah 2.527 formasi. Dengan rincian 2.324 formasi di antaranya untuk jalur PPPK dan 203 formasi lainnya untuk jalur CPNS.
Dari 2.324 formasi PPPK, 2.276 diperuntukkan bagi tenaga guru, dan sisanya 48 formasi ditujukan untuk tenaga non guru atau tenaga kesehatan.(wol/mrz/data3)
Editor: SASTROY BANGUN
Discussion about this post