ODENSE, Waspada.co.id – Jonatan Christie memastikan tiket 16 Besar tunggal putra Denmark Open 2021 dengan mengalahkan Prannoy HS (India) 21-18, 21-19, Kamis (21/10). Sayangnya, Anthony Sinusuka Ginting harus undur diri karena cedera.
Melawan Thomas Rouxel (Prancis), Ginting mundur saat tertinggal 4-1. Kasubid Pengembangan Sport Science PP PBSI yang juga pelatih fisik Iwan Hermawan mengatakan otot pinggang Ginting mengalami overuse atau cedera akibat tekanan berulang-ulang.
Kegagalan juga dialami Shesar Hiren Rhustavito, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. Secara tak terduga, The Daddies tumbang 21-17, 21-13 dari Mark Lamsfuss/Marvin Seidel (Jerman).
Sebaliknya, kemenangan diraih Gregoria Mariska Tunjung yang menang atas Julie Dawall Jakobsen (Denmark) 21-9, 21-12 dan Nita Violina Marwah/Putri Syaikah menundukkan Jakkampudi Meghana/Poorvisha S Ram (India) 21-8, 21-7.
Di ganda campuran, unggulan ketiga Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti mengandaskan Mikkel Mikkelsen/Rikke Soby (Denmark) 21-15, 21-14. Selanjutnya, Praveen/Melati akan bertemu Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia).
Ganda putra meloloskan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang mengungguli Lu Ching Yao/Yang Po Han (China Taipei) 21-18, 21-18. Unggulan keempat kemudian ditantang MR Arjun/Dhruv Kapila (India).
Pada Kamis (21/10) ini, wakil Indonesia lain yang tampil adalah Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Gideon Fernaldi meladeni Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.
Selanjutnya, ada Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari diikuti Greysia Polii/Apriyani Rahayu melawan Maiken Fruergaard/Sara Thygesen (Denmark), Nita/Putri, Jonatan Christie, Gregoria Mariska Tunjung, dan Tommy Sugiarto. (wol/aa/tsw/d2)
Editor: AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post