KUALA, Waspada.co.id – Sedikitnya 4 rumah toko semi permanen dilahap si jago merah, di Jalan Samanhudi Kelurahan Pekankuala Kecamatan Kuala Kabupaten Langkat, Sabtu (16/10) siang. Beruntung, peristiwa nahas tersebut tidak menelan korban jiwa.
Adapun pemilik ruko masing-masing Cingbeng (70), Aan (60), Aliong Bobo (36) dan Apok Leman (62). Kerugian masing-masing di atas Rp200 juta.
“Api diduga berasal dari ruko kosong milik Cingbeng alias Salim dan selanjutnya api cepat menjalar ke ruko kanan dan kiri dari ruko milik Cingbeng alias Salim,” ujar Kanit Reskrim Polsek Kuala, Ipda Eko Pranoto.
Saat api melahap ruko lainnya, tak lama berselang datang satu mobil tangki air milik Perusahaan Daerah Air Minum Tirtawampu. Si jago merah berusaha dipadamkan dengan bantuan warga sekitar.
Namun api terus membesar. “Ditambah lagi cuaca juga sangat panas, api terus membesar dan menjalar ke ruko lainnya,” ujarnya.

Sementara di Kota Binjai, satu mobil pemadam kebakaran milik Pemerintah Kabupaten Langkat terpantau kena macet di bundaran Tugu Kemerdekaan. “Satu unit mobil Damkar P2K milik Pemkab Langkat juga turun melakukan pemadaman. Selanjutnya mobil pemadam kebakaran milik PT LNK Kebun Bekium turut membantu pemadaman,” tambahnya.
Namun demikian, api belum dapat dipadamkan. Tak lama berselang, dia mobil pemadam kebakaran milik Pemkab Langkat datang membantu menjinakan si jago merah.
“Api dapat dipadamkan sekira pukul 16.15 WIB. Dugaan sementara penyebab terjadinya kebakaran adalah akibat arus pendek listrik dari rumah milik Cingbeng alias Salim yg selama ini tidak ditempati atau kosong,” bebernya.
Empat Ruko yang terbakar merupakan bangunan semi permanen berlantai dua. Ditambah lagi, bagian lantai duanya berbahan kayu, sehingga api cepat membesar dan menjalar ke ruko lainnya.
“Api cepat membesar dan menjalar ke ruko lainnya diakibatkan ruko-ruko yang terbakar sebagian besar berbahan kayu, dan cuaca juga sangat terik,” tutupnya. (wol/bar/d2)
Editor AGUS UTAMA
Discussion about this post