PANYABUNGAN, Waspada.co.id – Sekretaris Himpunan Pengusaha Pribumi Indonesia (HIPPI) Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Aldino Yusuf, meminta PT Sorikmas Minning (SM) agar melibatkan pengusaha lokal dalam pengadaan sub kontrak.
“Kami minta libatkanlah pengusaha-pengusaha lokal. Jangan sampai mereka menjadi penonton di daerahnya sendiri. PT SM harus berani mempelopori hal ini,” ujar Aldino, kepada Waspada Online, Senin (18/10).
Menurutnya, jika pengusaha lokal mempunyai ruang untuk terlibat, tentunya keterlibatan pengusaha daerah ini juga bisa berperan dalam memajukan suatu daerah. Salah satunya dapat mengurangi pengangguran dengan menciptakan lapangan pekerjaan bagi penduduk lokal.
“Baik dalam pengadaan barang maupun jasa sebagai mitra rantai pasok, apa susahnya melibatkan pengusaha-pengusaha lokal. Kalau ada masalah apa mereka yang hadapi?,” ucapnya, penuh tanya.
Dia mengatakan, pelibatan pengusaha lokal ini perlu dikaji oleh PT SM agar selaras dengan BUMN dengan fungsi BUMN sebagai agent of development. Seperti halnya penegasan Presiden Joko Widodo (Jokowi) agar proyek-proyek infrastruktur jangan diambil semua oleh perusahaan BUMN dan juga anak usahanya. (wol/wang/d2)
Discussion about this post