MEDAN, Waspada.co.id – M Idris (42) warga Jalan TB Simatupang, Gang Abadi, Kecamatan Medan Sunggal, tewas dibunuh setelah dirampok oleh orang tak dikenal, Rabu (1/12) dini hari.
Berdasarkan informasi, korban berprofesi sebagai pengemudi taksi online. Korban ditemukan di pinggir Jalan Speksi Kanal, Kelurahan Titi Kuning, Kecamatan Medan Johor.
“Kejadiannya aku begitu kurang tau bang. Tetapi dua orang anak mengabari ada mayat tergeletak di pinggir jalan,” kata Dedek warga sekitar.
Polrestabes Tangkap Pelaku Penistaan Agama
Polrestabes Medan telah menangkap pelaku penistaan agama berinisial RS (28) warga Jalan Bambu, Gang Astresn, Dusun VII, Desa Helvetian, Kecamatan Labuhandeli, Kabupaten Deliserdang.
“Sudah diamankan. Yang bersangkutan saat ini masih dalam pemeriksaan nanti dirilis,” kata Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi, Rabu (1/12).
Diketahui, penistaan itu dilakukan pelaku dengan memijak dan meletakkan kemaluannya di Alquran. Perbuatan tidak senonoh itu direkam di video telah beradar di bebarapa medias sosial (Medsos).
Pembunuh Sopir Asal Jakarta Ditangkap
Tim Reskrim Polsek Patumbak menangkap pelaku pembunuhan terhadap Warso (44) sopir asal Jakarta yang terjadi di Jalan Sisingamangaraja, Amplas, Rabu (1/12).
“Pelaku berinisial LM yang juga berprofesi sebagai supir,” kata Waka Polrestabes Medan AKBP Irsan Sinuhaji didampingi Kapolsek Patumbak Kompol Faidir, petang tadi.
Dijelaskan, terungkapnya kasus pembunuhan ini berawal dari pihak Rumah Sakit Mitra Medika yang melaporkan adanya mayat mencurigakan ke Polsek Patumbak karena didapati sejumlah luka di tubuhnya.
(wol/lvz/data3)
Editor: SASTROY BANGUN
Discussion about this post