JAKARTA, Waspada.co.id – Drama Korea (drakor) Cafe Minamdang adalah serial televisi Korea Selatan yang disutradarai oleh Go Jae-hyun. Bergenre komedi misteri.
Drakor Cafe Minamdang merupakan serial yang diangkat berdasarkan novel web yang berjudul Minamdang: Case Note karya penulis Jung Jae-han.
Drakor Cafe Minamdang telah tayang pada Senin 27 Juni 2022, dan akan tayang setiap hari senin serta selasa pukul 21.30 WIB.
Link nonton dan sinopsis Cafe Minamdang, drakor yang dibintangi oleh Oh Yeon Seo.
Sinopsis Drakor Cafe Minamdang

Drama Korea ini berkisah tentang mantan profiler kriminal Seo In Guk berperan sebagai Nam Han-Jun yang kini bekerja jadi penipu dan berpura-pura jadi peramal.
Dalam menjalani aktivitasnya Nam Han-joon terlibat dengan seorang detektif wanita.
Ia menyamar jadi peramal dan menjalankan toko peramal Minamdang. Dengan penampilan yang tampan dan menawan Nam Han-joon mampu menarik pelanggan untuk percaya dengan ramalannya.
Selain itu dia juga seseorang yang memiliki keterampilan berbicara yang luwes.
Penipuan yang dilakukan Nam Han-Jun semata hanya uang belaka. Profesi tersebut kemudian membuatnya terlibat kasus dan berusaha untuk menyelesaikannya.
Dalam menjalankan aksi penipuan, Nam Han-Joon bekerjasama dengan Gong Soo-cheol (Kwak Si-yang) seorang agen detektif swasta dan Han Jae-Hui (Oh Yeon-seo) seorang hacker elit.
Sementara Nam Hye-Jun adalah adik perempuan Nam Han-Jun yang merupakan seorang hacker handal. Kemudian Han Jae-Hui (Oh Yeon-Seo) telah bekerja sebagai detektif selama 3 tahun.
Ia antusias dengan pekerjaannya dan mencoba menjalaninya dengan benar. Akan tetapi ada sesuatu hal yang membuat Han Jae-Hui terlibat dengan Nam Han-Jun.
Berikut link nonton untuk menonton Cafe Minamdang di platform layanan streaming film Netflix, silahkan KLIK DISINI
Demikian ulasan mengenai link nonton dan sinopsis dari Cafe Minamdang, drakor yang dibintangi oleh Oh Yeon Seo.***
Discussion about this post