TEBINGTINGGI, Waspada.co.id – Penjabat (Pj) Wali Kota Tebingtinggi Muhammad Dimiyathi menyerukan ajakan untuk bangkit bersama dari keterpurukan pascawabah pandemi Covid-19.
“Pulih lebih cepat, bangkit lebih kuat agar kehidupan sosial dan ekonomi kita bisa bangkit kembali,” ungkap Dimiyathi dalam siaran pers usai upacara HUT RI ke-77, Rabu (17/8).
Pihaknya menekankan, seluruh warga harus memiliki semangat pahlawan terdahulu. “Zaman dahulu pahlawan kita memiliki semangat melawan penjajah, kini kita harus melawan kemiskinan,” paparnya.
Dimiyathi mengutarakan, melawan kemiskinan dapat dilakukan melalui itikad rajin belajar dan bekerja keras serta mampu melihat peluang usaha. “Jika tidak sekarang kapan lagi, kita yang dapat membantu NKRI mengentaskan kemiskinan,” ungkapnya.
Sebelumnya, Pj Walikota Dimiyathi tampil sebagai Inspektur Upacara HUT RI ke-77 di Lapangan Merdeka Tebingtinggi yang dihadiri Kapolres Tebingtinggi AKBP M Kunto Wibisono, Kajari Sundoro Adi, Ketua DPRD Basyaruddin Nasution, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan ASN di Tebingtinggi. (wol/mad/d2)
editor: FACHRIL SYAHPUTRA
Discussion about this post