PEKANBARU, Waspada.co.id – Pelatih PSMS Medan, I Putu Gede, mengaku bersyukur berhasil meraih kemenangan atas tuan rumah PSPS Riau 4-3 dalam lanjutan Liga 2 Indonesia di Stadion Utama Riau, Pekanbaru, Kamis (22/9).
Hanya saja, kemenangan Ayam Kinantan tersebut sempat ternodai ulah suporter. Pasalnya, sebuah flare terlihat masuk ke area sekitar lapangan pada babak kedua, tepatnya menit 53.
Saat itu, PSMS sedang unggul 4-1. Selain flare, suporter yang berada di salah satu tribun stadion juga terlihat membakar bangku penonton serta melempari bangku stadion ke tengah lapangan.
“Bersyukur Alhamdulillah, hari ini kita bisa menang dan masih ada beberapa moment yang juga bikin situasi berhentinya pertandingan, bikin pemain PSMS mood-nya hilang. Ini pelajaran dan bisa diambil pengalamannya,” ucap Putu dalam temu pers.
“Tapi secara keseluruhan antusias, motivasi, terus penampilan para pemain sangat luar biasa, saya apresiasi,” sebutnya menambahkan PSMS kecolongan dua gol pasca-kerusuhan.
Di laga tersebut, tiga gol PSMS disumbangkan oleh Ahmad Ihwan. Satu gol lainnya dicetak oleh M Fardan Harahap.
“Pertandingan ini cukup lelah bagi para pemain, tapi kita bersyukur dapat tiga poin di kandang lawan. Semoga melawan Semen Padang dapat tiga poin lagi,” harap Ihwan.
PSMS akan melakoni laga kandang kontra Semen Padang di Stadion Teladan pada Senin (26/9) mendatang. (wol/ari/d2)
Editor: AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post