PARAPAT, Waspada.co.id – Pereli nasional Rifat Sungkar menanggapi mobil baru Skoda Fabia yang jadi andalan pereli sekaligus Wakil Gubernur Sumatera Utara (Wagubsu), Musa Rajekshah, pada Asia Pacific Rally Championship (APRC) 2022 di Kawasan Hutan Industri PT Toba Pulp Lestari, Sektor Aek Nauli.
Rifat mengatakan hal yang paling ia nanti adalah kehadiran mobil baru milik Ijeck sapaan akrab Wagub Sumut Musa Rajekshah itu.
“Di event ini sebetulnya yang paling saya nanti bang Ijeck punya mobil baru. Karena kalau bang Ijeck punya mobil baru relinya akan sering. Artinya bang Ijeck sudah tercebur kembali,” sebutnya, Jumat (23/9).
Rifat juga menyampaikan terima kasih atas kinerja panitia yang didukung oleh Pemprov Sumut sudah menghadirkan kembali event reli berskala internasional di Sumut, khususnya Danau Toba.
“Terima kasih APRC sudah datang ke sini, Untuk persaingan saya rasa semua berada disini punya kesempatan sama. Semua datang ke sini dengan perasaan hepi,” ungkapnya.
Suami artis Sissy Priscillia ini juga mengungkapkan kesiapannya dalam kejuaraan reli kali ini, setelah sebelumnya pada event Kejuaraan Nasional di Danau Toba pada 6-7 Agustus 2022 yang lalu tidak mendapatkan hasil yang memuaskan.
“Buat saya mungkin di event pertama saya kurang happy, karna result-nya (hasil) kurang bagus. Tapi prinsip hidup saya seperti nyetir mobil, kenapa kaca depan lebih gede dari kaca spion? Karena masa depan lebih penting dari masa lalu,” pungkasnya. (wol/ega/d1)
editor AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post