MEDAN, Waspada.co.id – Bos judi online ABK alias J telah menyerahkan diri di Malaysia dan telah dibawa personel Polda Sumut dibantu Mabes Polri ke tanah air.
Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi, saat dikonfirmasi membenarkan bos judi Cemara Asri telah menyerahkan diri di Malaysia dan sudah tiba di tanah air, Jakarta.
“Direncanakan ABK akan dibawa Tim Dit Reskrimsus Polda Sumut dari Jakarta ke Medan sore ini,” katanya, Senin (17/10).
Hadi mengungkapkan, ABK ditetapkan sebagai tersangka serta buronan setelah kabur ke luar negeri Singapura.
“Nantinya setelah tiba di Kualanamu, Kapolda Sumut akan memberikan keterangan mengenai ABK,” ungkapnya.
Sebelumnya, ABK melarikan diri ke Singapura setelah markas judi online miliknya yang berada di Warung Warna Warni di Kompleks Cemara Asri digerebek Polda Sumut pada Senin (9/8) malam.
Pasca pengerebekan lokasi judi di Kompleks Cemara Asri, ABK telah ditetapkan tersangka bersama anggotanya bernama Niko Prasetyo yang merupakan operator.
Polda Sumut sendiri sudah melimpahkan berkas Niko Prasetyo ke kejaksaan. Selain ABK dan Niko Prasetyo, penyidik Dit Reskrimsus Polda Sumut juga menetapkan 14 orang mantan anggota ABK sebagai tersangka.(wol/lvz/d1)
Editor: SASTROY BANGUN
Discussion about this post