MEDAN, Waspada.co.id – PT Exxon Mobil Lubricants Indonesia (EMLI) sebagai pemasok pelumas besar Indonesia bersama distributor resminya di area Medan PT Prima Karya Nusa (PKN) terus memaksimalkan pertumbuhan ekonomi.
Pasca pandemi, PT EMLI dan PT PKN kembali terhubung dengan para pelanggan saling berbagi wawasan terkait tren industri manufaktur dengan diadakannya Customer Gathering di Hotel Santika Dyandra.
Dalam acara itu 80 peserta mendapatkan materi seputar tren pemeliharaan serta bagaimana cara untuk mengimplementasikan peningkatan produktivitas seperti general manufaktur, konstruksi, marine, fleet serta minyak dan gas, oleochemical, agrikultur dan kelapa sawit.
Kemudian, peserta mendapat materi mengenai upaya servis dan kapabilitas ExxonMobil yang diberikan kepada para pelanggan untuk membantu operasional perusahaan.
“Kedepannya acara ini akan rutin diadakan setiap tahunnya sebagai sarana untuk saling berbagi informasi dan mengedukasi para pelaku usaha mengenai penggunaan pelumas yang baik di sektor manufaktur,” kata Market Development Director PT EMLI, Sri Adinegara, Rabu (21/12).
“Industri general manufaktur menjadi target utama dari acara ini, karena industri ini memiliki pertumbuhan terbesar dalam perkembangan industri Indonesia bersamaan dengan sektor pertanian, pertambangan dan transportasi,” ujarnya.
Menurutnya, ExxonMobil salah satu perusahaan energi terbesar global yang diperdagangkan di bursa saham, mendayagunakan teknologi dan inovasi guna membantu memenuhi pertumbuhan kebutuhan energi dunia.
“Kita terdepan dalam inventaris sumber daya, salah satu pemasar dan pengilang terbesar produk minyak dan perusahaan petrokimianya terbesar di dunia. Pelajari lebih lanjut, kunjungi exxonmobil.com dan energy factor,” tutur Adinegara.
Dalam acara itu hadir Field Marketing Manager PT EMLI Thomas Gobinyono, Sales Manager PT PKN Vinancius serta Territory Manager PT EMLI.(wol/lvz/d1)
Editor: SASTROY BANGUN
Discussion about this post