BERINGIN, Waspada.co.id – Dua maling lembu tewas dihajar warga di Lahan Garapan Hutan Tua, Dusun II, Desa Pasar VI, Kualanamu, Kecamatan Beringin, Kabupaten Deliserdang, Jumat (31/3).
Berdasarkan informasi Waspada Online, awalnya sekira Pukul 03.30 WIB, jelang waktu sahur, korban Warsih (72) terkejut melihat lembu di dalam kandang samping rumahnya tinggal satu ekor. Padahal korban memiliki dua ekor lembu.
Disaat bersamaan korban melihat ada mobil yang mencurigakan lalu berteriak maling. Ternyata, teriakan itu terdengar para pelaku lalu memacu mobil untuk melarikan diri.

Upaya melarikan diri itu pun berhasil digagalkan warga sembari menghadang laju mobil yang digunakan membawa lembu curian milik korban tepatnya di Lahan Garapan Hutan Tua, Dusun II, Desa Pasar VI, Kualanamu.
Warga yang kesal dengan perbuatan kedua pelaku yang mencuri lembu korban itu pun tanpa dikomandoi langsung menghakimi hingga babak belur. Karena kondisi cukup kedua maling lembu itu pun meninggal dunia.
Petugas Polsek Beringin yang mendapat informasi itu bergegas untuk mengamankan lokasi kejadian lalu mengevakuasi jasad kedua pelaku ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Amri Tambunan.
Sementara itu, Kapolsek Beringin, AKP Doni Simanjuntak, membenarkan peristiwa tesebut. Dari lokasi disita barang bukti seekor lembu betina mobil Xenia yang dibakar massa, dua plat mobil BK 1040 ZM dan BK 1962 JS yang diduga palsu.
“Untuk identitas kedua pelaku masih dalam penyelidikan,” pungkasnya. (wol/lvz/d2)
Editor: SASTROY BANGUN
Discussion about this post