MEDAN, Waspada.co,id – Komisioner Kompolnas, Poengky Indarti, mengatakan Kompolnas bakal mengecek ulang hasil penyelidikan kasus kematian personel Satlantas Polres Samosir Bripka Arfan Saragih yang ditemukan tewas bunuh diri beberapa waktu lalu.
“Besok, kita dari Kompolnas akan turun ke Mapolda Sumut dalam rangka mengawasi proses penanganan kasus kematian Bripka Arfan Saragih yang diklaim akibat minum racun sianida,” katanya, Minggu (2/4).
Poengky menambahkan, Kompolnas akan mendatangkan Polres Samosir dalam pengecekan ulang proses penyelidikan, tempat kejadian perkara ditemukannya jasad Bripka AS, termasuk temuan-temuan barang di TKP.
Diketahui, Bripka Arfan Saragih (AS) tewas bunuh diri setelah meminum racun sianida. Jasad korban ditemukan di Dusun Simullop, Desa Siogung Ogung, Kecamatan Pangururan, Kabupaten Samosir, pada 6 Februari 2023.
Personel Satlantas Polres Samosir itu bunuh diri diduga menggelapkan ratusan uang para wajib pajak mencapai Rp2,5 miliar di UPT Samsat Pangururan, Kabupaten Samosir.
Oleh pihak keluarga kematian Bripka Arfan Saragih dinilai jagal. Sehingga Jenni Simorangkir selaku istri didampingi tim kuasa hukumnya secara resmi membuat pengaduan ke Mapolda Sumut atas kematian tersebut. (wol/lvz/d2)
Editor AGUS UTAMA
Discussion about this post