BINJAI, Waspada.co.id – Kepala SMPN 3 Kota Binjai, Eka Mutria Khairumah, mengatakan siswi yang sebelumnya sempat beberapa hari dikabarkan hilang, kini telah kembali ke rumah.
“Allhamdulillah sudah pulang setelah beberapa hari ini kita kawal dan dampingi terus pencariannya. Terima kasih kepada para guru di SMPN 3, aktifvis perempuan dan semua yang terlibat sepanjang proses pencariannya,” ujar Eka, Sabtu (6/5).
Informasi diperoleh, sebelumnya CM pergi bersama seseorang yang dikenalnya lewat media sosial (Medsos) dengan alasan acara perpisahan dari sekolah. Tapi CM tak kunjung pulang hingga remaja SMP berusia 14 tahun itu dilaporkan pihak keluarga ke Polres Binjai.
Singkat cerita, keberadaan CM terendus berada di wilayah hukum Polsek Sunggal. Kemudian, kepala sekolah dan pihak keluarga meneruskan proses pencarian lewat Polsek Sunggal dan CM ditemukan.
“Kondisinya sekarang trauma, tapi saya sudah kirimkan perwakilan sekolah untuk terus memantau perkembangannya,” sebut Eka. (wol/rid/d1)
Editor: FACHRIL SYAHPUTRA
Discussion about this post