KABANJAHE, Waspada.co.id – Jono S. Brahmana S.Sos, secara aklamasi terpilih menjadi Ketua PC Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Tanah Karo Masa Khidmat 2023-2027 hasil pelaksanaan Konfercab di Aula Kantor Pujakesuma, Kabanjahe, Minggu (24/9).
Usai terpilih, Jono mengucapkan terima kasih atas dukungan seluruh sahabat GP Ansor Karo yang telah mengamanahkan dirinya menjabat sebagai Ketua PC GP Ansor Kabupaten Karo.
“Saya tidak dapat bekerja sendiri untuk membesarkan GP Ansor Kabupaten Karo tanpa bantuan sahabat-sahabat. Saatnya kita konsolidasikan seluruh kader yang ada yang mengibarkan panji-panji GP Anshor Karo lebih tinggi,” ujarnya.
Dalam Konfercab Gerakan Pemuda Ansor Kabupaten Karo ini dihadiri lima Pimpinan Anak Cabang (PAC) se Kabupaten Karo mendukung penuh Sahabat Kopral Jono.
Ketua Pimpinan Sidang Konfercab GP Ansor Karo, Muslim Pulungan, menyatakan hasil pemilihan secara aklamasi dengan dukungan 5 PAC GP Ansor menyatakan Jono S Brahmana S,Sos terpilih menjadi Ketua GP Ansor Kabupaten Karo Masa Khidmat 2023-2027.
“Semoga hasil Konfercab pemilihan ini para pengurus terpilih dalam menjalankan amanah dan bermanfaat bagi masyarakat Karo,” kata Ketua Carateker GP Ansor Karo, Arjuna.
Pada kesempatan itu, Kakan Kemenag Karo, H Mustafid MA, menuturkan GP Anshor Karo dapat berkarya untuk Nahdlatul Ulama Karo. “Semangat terus Ansor Karo karena selama ini di Kabupaten Karo masyarakat lebih familiar dengan Ansor dan Banser,” tuturnya.
“Semangat terus untuk GP Ansor Karo. Kembangkan paham Ahlussunah Wal Jama’ah di Bumi Turang,” harap Dedi Hermanto Sitorus Perwakilan Pimpinan Wilayah GP Ansor Sumatera Utara.
Terakhir, Ketua PC Nahdlatul Ulama Kabupaten Karo, Jimmy Siturja Tarigan, mengapresiasi perjuangan Sahabat Kopral Jono dan semua sahabat sahabat GP Ansor serta Banser Karo. “Terus kita berkarya dan bersemangat,” pungkasnya. (wol/lvz/d2)
Editor AGUS UTAMA
Discussion about this post