BANDUNG, Waspada.co.id – Tim Inafis Polres Kuningan berhasil untuk mengungkap identitas dari mayat misterius yang ditemukan menggantung di kayu saung dekat persawahan.
Dilansir dari Instagram Humas Polda Jabar, Kasat Reskrim Polres Kuningan, AKP Danu Raditya Atmaja mengatakan identitas mayat bisa terungkap setelah dilakukannya pengambilan sidik jari serta melakukan koordinasi dengan Dinas Catatan Sipil Kuningan.
“kita sudah lakukan sidik jari beberapa kali, juga lakukan koordinasi ke dinas catatan sipil,” Ujar Akp Danu, Sabtu (16/1) Sore.
Sebelumnya tim Inafis sempat kesulitan untuk menguak identitas mayat tersebut.
“Karena hasil sidik jari alamat yang tertera di Jakarta. Meski demikian, kami meminta bantuan kepada Disdukcapil dan korban diketahui bernama Ating Rastim (40),” Tegas Akp Danu.
Akp Danu pun menambahkan bahwa identitas orban merupakan warga Dusun Wage, Desa Kalimanggis Wetan, Kecamatan Kalimanggis,” Ujar Akp Danu.
“Tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. Namun ulasan keluarga saat serah terima tadi, bahwa korban mengalami depresi dan meninggalkan rumah pagi-pagi,” Tutup Akp Danu. (wol/suy)
Discussion about this post