BANDUNG, jabar.waspada.co.id – Pelatih Kiper Persib Bandung, Luizinho Passos memuji penampilan Dhika Bayangkara kala menjadi starter kiper Persib saat melawan Persita Tangerang Senin (29/3) di Piala Menpora 2021. Diketahui laga tersebut dimenangkan Maung Bandung dengan skor 3-1.
Passos menilai Dhika mampu menjawab kepercayaannya dan tampil dengan fokus serta tenang. “Sejujurnya itu momen sulit bagi seorang kiper yang sudah lama tidak tampil sebagai starter dan langsung bermain 90 menit. Tapi, dia menunjukkan kualitas sebagai salah satu kiper top,” bebernya dilansir dari laman resmi persib.co.id Rabu (31/3).
Lanjut Passos, sebelum pertandingan sempat memberi pesan khusus kepada Dhika. “Saya yakin kamu bisa bermain bagus di pertandingan penting ini. Kamu selalu memberikan yang terbaik dalam setiap latihan. Jadi, saya percaya kamu 100 persen seperti saya percaya kepada semua kiper di Persib,” imbuhnya. (wol/vin)
Editor : ANDA
Discussion about this post