SYDNEY, Waspada.co.id – Indonesia berpotensi membawa pulang tiga gelar dari Australian Open 2024. Tercatat Ester Nurumi Tri Wardoyo, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi lolos ke final, Sabtu (15/6).
Tiket final pertama diraih oleh Ester Nurumi. Meski melawan Pai Yu Po (China Taipei) yang diunggulkan di tempat ketiga, Ester menang straight set 21-15, 21-16. Di final, Ester menantang unggulan kedua Aya Ohori asal Jepang.
Di ganda putri, Ana/Tiwi menggagalkan harapan tuan rumah Setyana Mapasa/Angela Yu (Australia). Unggulan kedua asal Indonesia tersebut menang mudah 21-13, 21-7. Selanjutnya, giliran Ahsan/Hendra mewakili Indonesia di final ganda putra.
Melawan Chen Zhi Ray/Lin Yu Chieh (China Taipei), The Daddies harus kerja keras sebelum akhirnya menang 21-14, 17-21, 21-11. Ini menjadi final pertama Ahsan/Hendra pada turnamen BWF World Tour setelah All England Open 2023.
“Alhamdulillah bisa menang dan tampil ke final. Tentu senang bisa maju ke final karena sudah lama kami tidak bermain ke partai puncak dan sekarang bisa main ke final lagi,” kata Ahsan. (wol/aa/tsw/pbsi/d1)
Editor: AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post