MEDAN, Waspada.co.id – Pengamat sepakbola nasional Ronny Tanuwijaya menilai permainan sepakbola U-16 sama baiknya dengan U-23 yang dilatih Shin Tae-yong. Mulai dari organisasi permainan, taktikal hingga transisi pemain.
“Saya menilai transformasi kepelatihan Shin Tae-yong kepada Nova Arianto cukup berhasil. Bahkan bukan tidak mungkin para pemain di U-16 yang nantinya mengisi skuad U-23,” terang pria yang akrab disapa Rotan ini, Jumat (12/7).
Rotan pun berharap agar para pemain U-16 ini harus terus dibina. Dan hanya ditambah beberapa pemain saja. “Secara kolektif sudah bagus permainannya. Jadi saran saya, dibina saja terus,” pintanya.
Bahkan kalau bisa, saran Rotan, para pemain U-16 harus lebih banyak mengikuti kompetisi liga atau tournament. Ini dilakukan agar dapat meningkatkan jam terbang para pemain.
“Pembinaan usia dini untuk ke jenjang senior tidak boleh putus. Bahkan penilaian saya, skuad U-19 secara kolektif dan permainan. Fighting spiritnya kalah dengan skuad U-16,” tutupnya. (wol/ari/d1)
Discussion about this post