BANDUNG, Waspada.co.id – Hasil pemungutan suara yang ada di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 60, Kelurahan Margahayu Utara, Kecamatan Babakan Ciparay, Kota Bandung, Provinsi Jawa Barat terbilang aneh.
Pasalnya, data antara hasil kertas suara secara keseluruhan dengan data yang diinput di website KPU Pusat jauh berbeda. Link tautan
Tercatat dari kertas suara di TPS tersebut pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar 53 suara, pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming 107 suara, dan pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD 59 suara.
Namun yang tertulis di website KPU, pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar 52 suara, pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming 804 suara, dan pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD 84 suara.
Sementara itu dalam penghitungan secara umum versi KPU Pusat, per tanggal 15 Februari 2024, pukul 05.00 tercatat pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar meraih 24,55 %, pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming 55,97 %, dan pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD 19,48 %. (wol/ari/d1)
Discussion about this post