BANDA ACEH, Waspada.co.id – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), resmi menyatakan dukungan kepada Muzakir Manaf alias Mualem sebagai Calon Gubernur pada Pemilihan Kepala Daerah 2024.
Mualem yang merupakan mantan Panglima Gerakan Aceh Merdeka (GAM) itu, menerima secara langsung surat dukungan Megawati Soekarnoputri di Jakarta, Rabu (14/8).
Dalam siaran langsung disiarkan kanal youtube PDI Perjuangan, Mualem menerima surat dukungan dengan wajah semringah. Dia mengangkat tangan, kemudian berjabat tangan dengan Megawati.
Selain Mualem, rekomendasi juga diberikan kepada sejumlah daerah lain seperti Edy Rahmayadi tepat berdiri di sebelah kiri Mualem.
“Provinsi Aceh, Bapak Muzakir Manaf,” kata Hasto, saat membacakan rekomendasi yang diberikan.
Total pasangan calon kepala daerah, diputuskan dalam gelombang pertama ini sebanyak 13 provinsi dan 292 di kabupaten/kota. (wol/win/d2)
Editor AGUS UTAMA
Discussion about this post