MEDAN, Waspada.co.id – Program Studi (Prodi) Ilmu Administrasi Publik Universitas Sumatera Utara (USU) menggelar perkenalan mahasiswa Magister (S2) baru sekaligus penglepasan alumni yang dirangkai dengan kuliah umum di Ruang Teater Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) USU, Kamis (15/8).
Ketua Prodi Ilmu Administrasi Publik USU, Tunggul Sihombing, mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk melepas alumni sekaligus mengenalkan mahasiswa magister Administrasi Publik yang baru.
“Prodi ini merupakan perubahan dari Ilmu Administrasi Negara menjadi Ilmu Administrasi Publik sejak tahun 2017 lalu. Ini merupakan penglepasan serta pengenalan bagi mahasiswa S2 Ilmu Administrasi Publik,” ucapnya didampingi Dekan FISIP USU Hatta Ridho.
Dirinya juga menyampaikan visi dan misi dari Magister Ilmu Administrasi Publik yakni menjadi pusat pengembangan kajian dan penelitian administrasi, kebijakan publik yang unggul serta berdaya saing tinggi di Asia Tenggara.
“Harapannya, baik para alumni maupun yang masih baru atau mahasiswa baru magister, bisa tetap kompak, karena kekompakan yang membuat kokoh Prodi ini,” ujarnya. (Muaz/d1)
Editor: Ari Tanjung
Discussion about this post