MEDAN, Waspada.co.id – Polda Sumut bakal mengundang pasangan Calon Gubernur Sumatera Utara untuk membahas kesiapan debat ketiga Pilkada 2024 yang berlangsung pada 13 November 2024 mendatang.
“Diharapkan dengan berbagai persiapan yang dilakukan pelaksanaan debat ketiga Pilgubsu tetap berjalan aman, nyaman dan gembira,” ujar Kapolda Sumut Irjen Whisnu Hermawan Februanto melalui Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Hadi Wahyudi, Jumat (8/11).
Hadi mengatakan, penyidik akan melakukan investigasi terkait terjadinya dugaan pelemparan pasca berlangsungnya debat kedua Pilgubsu di Hotel Santika, Jalan Pengadilan, Rada Rabu 6 November 2024 lalu.
“Kejadian itu pasca debat kedua Pilgubsu selesai. Prosedur tetap pengamanan dan pengawalan juga dilakukan terhadap kedua paslon saat meninggalkan lokasi,” katanya.
Hadi mengungkapkan, Polda Sumut bersama seluruh jajaran terus bekerja menjaga situasi kamtibmas selama berlangsung Pilkada 2024 di Sumatera Utara agar tetap berjalan aman, nyaman dan kondusif.
“Kita mengimbau kepada masyarakat untuk menyerahkan proses penyelidikan ini kepada Polisi dan meminta tetap menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif,” pungkasnya. (wol/lvz/d2)
Editor AGUS UTAMA
Discussion about this post