MEDAN, Waspada.co.id – Polsek Medan Tembung mengungkap kasus pembunuhan terhadap seorang wanita yang jasadnya dibuang ke tempat sampah di Jalan Ismail Harun, Desa Medan Estate, Kecamatan Percut Seituan.
Dari pengungkapan itu polisi menangkap empat orang pelaku yang membunuh korban diketahui bernama Dameriahta Tarigan (42) warga Jalan Kapten M Jamil Lubis, Gang Kelapa, Kecamatan Medan Tembung.
Kapolsek Medan Tembung, Kompol Jhonson Sitompul, mengatakan keempat pelaku yang ditangkap itu memiliki peran yang berbeda-beda ketika membunuh korban.
“Untuk pelaku utama sebagai eksekutornya itu Mariani (49) warga Paya Geli, Sunggal. Sedangkan tiga pelaku lainnya yaitu Dedi (37), Dedi Gunawan als Iwan (41) dan Sanif (36) berperan sebagai membantu membuang mayat,” katanya didampingi Kanit Reskrim Polsek Medan Tembung AKP J Simamora, Minggu (17/11).
Jhonson menerangkan, kasus ini berawal saat pelaku menerima informasi dari keluarganya bahwa korban datang menghampiri suaminya. Pelaku yang mendengar kabar tersebut langsung terbakar api cemburu langsung menghampiri keduanya.
“Setelah dapat kabar dari keluarganya, pelaku kemudian datang menghampiri keduanya. Tanpa basa-basi, pelaku langsung menjambak rambut korban, kemudian menarik kaki sebelah kanan korban dan korban terjatuh tepat dibagian kepalnya terbentur hingga korban meninggal dunia,” terangnya.
Melihat korban sudah tidak bernyawa, Jhonson mengungkapkan pelaku kemudian meminta bantuan pertolongan kepada suaminya dan dua keluarganya untuk membuang jasad korban di dekat tumpukan sampah.
“Motif pelaku Mariani ini menghabisi nyawa korban karena terbakar api cemburu melihat korban dan suaminya yang bernama Dedi ini memiliki hubungan asrama,” ungkapnya terhadap para pelaku sudah ditahan di Mapolsek Medan Tembung.
“Mereka dijerat dengan Pasal 338 subs Pasal 351 ayat 3 junto Pasal 55,56 KUHPidana tentang tindak pidana pembunuhan dan penganiayaan yang mengakibatkan hilangnya nyawa seseorang dengan ancaman hukuman 15 tahun penjara,” pungkasnya. (wol/lvz/d2)
Editor AGUS UTAMA
Discussion about this post