Waspada.co.id – Ginjal menjadi salah satu organ penting dalam tubuh. Organ ini berfungsi membersihkan darah dari racun, sebelum dialirkan ke seluruh tubuh.
Menjaga kesehatan ginjal penting untuk dilakukan setiap orang. Salah satu caranya adalah dengan banyak mengonsumsi makanan yang baik untuk kesehatan ginjal.
Melansir dari berbagai sumber, berikut ini Waspada Online rangkum daftar makanan yang baik bagi kesehatan ginjal.
1. Kembang Kol
Kembang kol merupakan sayuran yang mengandung asam folat dan serat. Sayuran ini mampu membersihkan organ ginjal secara alami, serta meningkatkan fungsinya. Kembang kol memiliki kandungan rendah potasium yang aman dikonsumsi oleh pengidap penyakit ginjal kronis.
2. Putih Telur
Putih telur mengandung fosfor lebih rendah dibandingkan dengan bagian kuningnya sehingga baik dikonsumsi untuk menjaga kesehatan ginjal, serta orang dengan penyakit ginjal. Dua butir putih telur atau 66 gram mengandung 110 miligram natrium, 108 miligram kalium, dan 10 miligram fosfor.
3. Ubi Jalar
Dilansir dari Medical News Today, serat dalam ubi jalar terurai lebih lambat sehingga menghasilkan lebih sedikit peningkatan kadar insulin dalam tubuh. Jenis umbi ini juga mengandung vitamin dan mineral yang dapat membantu menyeimbangkan kadar natrium dalam tubuh. Sayangnya, ubi jalar termasuk makanan tinggi kalium sehingga membutuhkan rekomendasi lanjutan dari dokter.
4. Buah Naga
Mengkonsumsi buah naga ternyata sangat bagus untuk kesehatan ginjal. Dilansir dari laman alodokter bahwa buah naga memiliki manfaat tidak langsung bagi kesehatan ginjal yang dapat membantu menghilangkan logam berat dan pencegahan diabetes. Kandungan pewarna alami pada buah naga membuat kotoran dan urine berwarna kemerahan. Namun hal ini tidak berbahaya dan akan menghilang dengan sendirinya.
5. Apel
Apel adalah buah yang bisa dijadikan camilan sehat karena mengandung serat penting bernama pektin. Pektin dapat membantu mengurangi beberapa faktor risiko kerusakan ginjal, seperti gula darah tinggi dan kadar kolesterol.
6. Anggur Merah
Anggur merah merupakan buah yang kaya akan vitamin C dan mengandung antioksidan yang disebut flavonoid, yang telah terbukti dapat mengurangi peradangan. Selain itu, anggur merah juga tinggi resveratrol yang terbukti bermanfaat bagi kesehatan jantung dan melindungi dari diabetes.
7. Ikan
Konsumsi ikan juga baik untuk menjaga ginjal tetap sehat, terutama ikan yang kaya omega-3. Jenis asam lemak sehat ini diketahui penting untuk menjaga berbagai fungsi organ tubuh, termasuk ginjal. Beberapa jenis ikan yang mengandung omega-3 adalah ikan salmon, makarel, sarden, kakap, dan tuna. (wol/berbagaisumber/syf/d1)
Discussion about this post