PANTAI CERMIN, Waspada.co.id – Deputi Bidang Sistem dan Tatakelola Program Makan Bergizi Gratis, Badan Gizi Nasional (BGN), Tigor Pangaribuan, melakukan kunjungan kerja ke dua Dapur Umum Mandiri di Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), Rabu (15/1).
Kunjungan ini bertujuan memastikan kesiapan fasilitas pendukung Program Makan Bergizi Gratis (MBG) bagi siswa-siswi sekolah.
Didampingi Pj Sekda Sergai Rusmiani Purba, Kadisdik Sergai Suwanto, dan Ketua DPRD Sergai Togar Situmorang, Tigor memulai tinjauan di Dapur Umum Mandiri di Jalan Menang, Desa Pantai Cermin Kanan, Kecamatan Pantai Cermin.
Kemudian, tinjauan dilanjutkan ke Dapur Umum Mandiri yang berlokasi di Desa Sukajadi, Kecamatan Tanjung Beringin.
Dalam sambutannya, Tigor Pangaribuan menjelaskan bahwa program ini terinspirasi dari keberhasilan Jepang yang telah menjalankan program makan bergizi gratis selama lebih dari 100 tahun.
“Program ini digagas oleh Presiden dan Wakil Presiden, Prabowo-Gibran, sebagai langkah jangka panjang untuk melahirkan generasi emas Indonesia pada 2045,” ucapnya.
“Kita bisa belajar dari Jepang, di mana kualitas pendidikan dan prestasi olahraga mereka, termasuk sepak bola, berkembang pesat berkat gizi anak yang terjamin,” ujarnya.
Ia menambahkan, dapur umum di Pantai Cermin diharapkan mampu memenuhi kebutuhan gizi sekitar 3.000 siswa per hari.
“Dapur umum ini akan melibatkan 50 tenaga kerja, termasuk tiga dari tim BGN. Semoga operasionalnya berjalan lancar dan mendukung suksesnya program ini,” tambahnya.
Kabupaten Sergai kini memiliki 10 Dapur Umum Mandiri yang tersebar di enam kecamatan, yakni Dolok Masihul, Perbaungan, Pantai Cermin, Tanjung Beringin, Sei Bamban, dan Sei Rampah.
Hingga saat ini, progres pembangunan dapur umum telah mencapai 90 persen dan diproyeksikan siap mendukung implementasi Program Nasional MBG. (wol/rzk/d2)
Editor AGUS UTAMA
Discussion about this post