Waspada.co.id – Dengan konsumsi makanan sehat, Anda membantu menjaga keseimbangan gizi, meningkatkan energi, dan mendukung sistem kekebalan tubuh.
Namun, tidak semua makanan sehat boleh dikonsumsi tanpa batas.
Beberapa makanan sehat justru bisa memicu masalah kesehatan yang tidak diinginkan jika dikonsumsi berlebihan.
Dikutip dari laman Healthline, berikut makanan sehat yang berbahaya jika dikonsumsi berlebihan.
- Alpukat
Alpukat merupakan salah satu makanan sehat yang kaya akan lemak tak jenuh tunggal.
Lemak sehat ini dapat membantu meningkatkan kesehatan rambut, kulit, kuku, serta menurunkan kolesterol.
Namun, konsumsi alpukat berlebihan dapat meningkatkan berat badan secara signifikan. Pasalnya, buah jenis ini tinggi kalori, yakni 250 kalori per buahnya.
- Sayuran cruciferous
Sayuran cruciferous merupakan keluarga sayuran seperti brokoli, kubis brussel, kangkung, kol, dan collard hijau.
Kelompok sayuran ini dikaitkan dengan banyak manfaat kesehatan, seperti menurunan risiko kanker dan penyakit jantung.
Namun, senyawa tiosianat dalam sayuran cruciferous dapat mengganggu kemampuan tubuh untuk menyerap yodium hingga menyebabkan kondisi hipotiroidisme.
- Hati
Hati merupakan organ dalam hewan yang kaya akan nutrisi penting seperti zat besi, vitamin A, vitamin B12, dan tembaga.
Namun, 100 gram hati sapi mengandung vitamin A enam kali lebih banyak dari kebutuhan harian.
Kadar vitamin A yang berlebihan dapat menimbulkan masalah penglihatan, nyeri tulang, mual, muntah, dan peningkatan risiko patah tulang.
- Wortel
Hampir serupa dengan hati sapi, konsumsi wortel berlebihan yang kaya akan vitamin A juga tidak dianjurkan.
Konsumsi vitamin A berlebihan dalam jangka panjang bisa menyebabkan kerusakan hati, gangguan tulang, kulit kering, rambut rontok, dan kelainan janin pada ibu hamil.
Selain itu, konsumsi wortel berlebihan dapat menyebabkan perubahan warna kulit menjadi kekuningan atau oranye.
Namun tenang, perubahan warna kulit karena konsumsi wortel dalam jumlah banyak tidak bersifat permanen.
- Tuna
Tuna juga menjadi makanan sehat yang berbahaya jika dikonsumsi berlebihan. Ikan jenis ini juga kaya akan kandungan lemak omega-3 dan vitamin B12 yang tinggi. (wol/kompastv/ryp/d2)
Discussion about this post