PARIS, Waspada.co.id – Tiga wakil Indonesia mencatat kemenangan dramatis pada babak 32 Besar French Open 2024 di Paris, Selasa (5/3). Ketiga wakil itu adalah Gregoria Mariska Tunjung, Anthony Sinisuka Ginting, dan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.
Gregoria Mariska Tunjung mengawali laju wakil Merah Putih ke babak 16 Besar. Melawan Kim Ga Eun asal Korsel, Gregoria menang 21-16, 12-21, 21-14. Di tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting mengalahkan Weng Hong Yang (China) 7-21, 21-18, 21-15.
Tak mau kalah, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti menyusul rekan-rekannya. Apriyani/Fadia butuh satu jam 22 menit untuk bangkit dan mengandaskan Kim So Yeong/Kong Hee Yong (Korsel/3) 14-21, 21-7, 21-8.
Sayangnya, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari langsung tersingkir. Ganda putri Indonesia tersebut dikalahkan oleh Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo (Jepang) 22-20, 19-21, 20-22. (wol/aa/tsw/d2)
Editor: AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post