KUALANAMU, Waspada.co.id – Memasuki bulan suci Ramadhan, Berdasarkan data pergerakan penumpang di Kualanamu International Airport rata-rata perhari mencapai 24.000 orang.
Menurut Humas Angkasa Pura Aviasi, Yuliana Balqis, saat dikonfirmasi angka ini terbilang normal walau sudah memasuki bulan suci Ramadhan.
“Dirata-ratakan berdasarkan data kita itu di angka 24.000 penumpang dengan total 180 penerbangan untuk domestik dan juga internasional, ini per tanggal 10 maret 2025,” tuturya, Selasa (11/3).
Sementara berdasarkan penerbangan dengan tujuan domestik, CGK (67%) dengan total 5.263 pax, BTH (13%) total 1.033 pax, HLP (8 %) total 631 pax, PKU (4%) total 349, GNS (4%) total 281 pax dan 4% dengan 307 pax ada di beberapa daerah lainnya.
Balqis juga menerangkan untuk maskapai domestik teratas berdasarkan penerbangan, ada di Citilink (24%) total 18 penerbangan, Lion Air (17%) total 13 penerbangan, Garuda Indonesia (14%) total 10 penerbangan, Super Air Jet (13%) total 10 penerbangan, Wings Airlines (8%) total 6 penebangan dan 24 dengan 18 penerbangan lainnya.
“Kalau seat ini traffic penumpang belum terlalu meningkat secara pergerakan menjelang masa mudik lebaran,” ucapnya.
PT Angkasa Pura Aviasi selalu memastikan kesiapan operasional Kualanamu International Airport dalam menghadapi setiap lonjakan jumlah penumpang. Peningkatan jumlah pergerakan pesawat dan penumpang telah diprediksi seiring dengan tingginya mobilitas masyarakat selama setiap momen periode libur panjang.
Untuk memastikan kelancaran operasional dan kenyamanan pengguna jasa, PT Angkasa Pura Aviasi selalu melakukan sejumlah langkah antisipatif, termasuk optimalisasi fasilitas terminal dan koordinasi intensif dengan seluruh pemangku kepentingan di bandara.
“Salah satu upaya yang dilakukan adalah penyesuaian pada area Security Check Point (SCP) dengan pemasangan partisi baru yang bertujuan untuk meningkatkan kelancaran proses pemeriksaan keamanan serta memberikan kenyamanan lebih bagi penumpang,” tandasnya. (wol/eko/d2)
Editor: Ari Tanjung
Discussion about this post