LONDON, Waspada.co.id – Arsenal dan Liverpool sama-sama mengalami kekalahan pada lanjutan Liga Premier di Emirates Stadium, Minggu (14/4) malam. Akibatnya, kedua tim gagal merebut puncak klasemen dari Manchester City.
Meski bermain di kandang, The Gunners dibuat kewalahan oleh Aston Villa. Berbagai upaya mencetak gol gagal dimanfaatkan oleh tim asuhan Mikel Arteta. Sebaliknya, The Villans mampu memaksimalkan peluang gol.
Dalam tempo tiga menit, Leon Bailey dan Ollie Watkins menghadirkan petaka bagi Meriam London. Akibatnya, Arsenal gagal mengambil alih puncak klasemen dengan koleksi 71 poin atau terpaut dua angka dari City.
Sebelumnya, Liverpool dikejutkan Crystal Palace 0-1. Gol tunggal Eberechi Eze di babak pertama tak kuasa dibalas oleh Mohamed Salah cs. Kekalahan ini menjadikan The Reds senasib dengan Arsenal sama-sama mendulang 71 poin. (wol/aa/fs/d2)
Editor: AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post