MEDAN, Waspada.co.id – Akhir-akhir ini, pelaku usaha berlomba-lomba untuk menghadirkan produk yang dapat memberikan efek relaksasi yang lebih baik dari yang sudah ada di pasaran, salah satunya adalah dengan memperkenalkan inovasi terbaru dalam bentuk balsem aromaterapi.
ABBE (Aromatic Botanical Balm Essence) merupakan produk balsem aromaterapi yang menggabungkan keunggulan minyak esensial jahe dan sereh wangi, dilengkapi dengan carier oil dari bahan alam yang berkualitas tinggi serta bahan tambahan seperti mentol dan kamfor.
Minyak esensial jahe telah lama dikenal memiliki khasiat luar biasa dalam mengurangi peradangan, meningkatkan sirkulasi darah, antioksidan, meredakan iritasi pada kulit. Jahe mengandung senyawa aktif seperti gingerol yang memiliki sifat antiinflamasi dan analgesik, menjadikannya pilihan yang ideal untuk membantu memperbaiki penampilan kulit, mengurangi stress, membantu meredakan mual dan mabuk perjalanan, serta rasa tidak nyaman.
Sementara itu, minyak esensial sereh wangi, yang kaya akan citral dan geraniol, memiliki sifat antimikroba, astringen alami, membantu menenangkan dan mengencangkan kulit, mampu mengurangi stres, serta membantu mengatasi masalah pernapasan. Kombinasi kedua minyak esensial ini tidak hanya menciptakan sinergi yang optimal untuk kulit dan kesehatan, tetapi juga memberikan pengalaman aromaterapi yang menenangkan dan menyegarkan.
Carrier oil yang digunakan dalam formulasi ABBE, seperti minyak nilam, minyak almond, dan minyak bunga matahari, tidak hanya berfungsi sebagai bahan tambahan yang membantu meningkatkan penetrasi minyak esensial ke dalam kulit, tetapi juga memberikan kelembapan ekstra dan nutrisi penting bagi kulit. Minyak nilam dikenal mampu memperbaiki tekstur kulit dan memberikan hidrasi mendalam, sementara minyak almond kaya akan vitamin E yang menutrisi dan melindungi kulit dari kerusakan.Minyak bunga matahari, dengan kandungan asam linoleatnya yang tinggi, membantu menjaga kelembapan kulit dan memperbaiki fungsi barrier kulit.
Untuk memberikan sensasi dingin yang menyegarkan dan membantu proses relaksasi, ABBE juga dilengkapi dengan mentol dan kamfor. Mentol, yang diekstrak dari tanaman mint, memberikan sensasi dingin sedangkan kamfor, yang sering digunakan dalam produk-produk topikal akan membantu mengurangi peradangan. Kombinasi ini menjadikan ABBE pilihan yang tepat untuk melembabkan kulit dan memberikan kesegaran setelah aktivitas sehari-hari.
Produk ABBE merupakan produk inovasi USU di bawah naungan BPRI (Badan Pengembangan Riset Inovasi) yang membantu dalam proses komersialisasi produk. ABBE dikembangkan oleh tim dari Fakultas Farmasi USU yang terdiri dari Henny Sri Wahyuni, S.Farm., M.Si., Apt., Bayu Eko Prasetyo, S.Farm., M.Sc., Apt., dan Clara Claudia Jap, S.Farm., melalui serangkaian uji coba yang intensif untuk menemukan formulasi yang tepat.
Dengan dedikasi dan pengetahuan yang mendalam, tim ini berhasil menghadirkan produk berkualitas yang memberikan manfaat maksimal bagi konsumen. Balsem aromaterapi ABBE juga telah melewati serangkaian uji, seperti uji organoleptik, uji iritasi, uji cemaran mikroba, dan uji cemaran logam. Di mana dari seluruh hasil pengujian, produk ABBE terbukti aman untuk digunakan pada kulit sensitif sekalipun.
Tidak hanya menawarkan manfaat kesehatan, perkembangan produk ABBE juga diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi perekonomian lokal. Dengan memanfaatkan sumber daya alam jahe dan sereh wangi dari masyarakat lokal dan meningkatkan harga jual produk melalui program hilirisasi, ABBE berkontribusi dalam meningkatkan kesejahteraan para petani dan masyarakat sekitar.
Program hilirisasi ini memungkinkan petani untuk mendapatkan nilai tambah dari hasil panen mereka, sekaligus memperkuat rantai pasok industri herbal di Indonesia. Melalui ABBE diharapkan produk ini tidak hanya memberikan manfaat kesehatan bagi konsumen, tetapi juga membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat lokal.
Balsem aromaterapi ABBE kini tersedia di pasaran dan siap memberikan sensasi relaksasi serta manfaat kesehatan yang Anda butuhkan. Dengan kemasan yang praktis dan mudah dibawa, ABBE cocok digunakan kapan saja dan di mana saja. (wol/ari/d2)
Discussion about this post