KISARAN, Waspada.co.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan menerima bantuan senilai ratusan juta rupiah dari PT. Bank Sumut Cabang Kisaran.
Bantuan senilai Rp274.052.239 berupa Pengadaan Papan Informasi Videotron Outdoor di Kabupaten Asahan yang berada di halaman Kantor Bupati Asahan.
Itu disampaikan Kadis Kominfo, Jutawan Sinaga kepada wartawan saat dirinya hadir dalam pertemuan Pimpinan PT Bnk Sumut Cabang Kisaran Muhammad Sadli dengan Bupati di ruang kerja Kantor Bupati setempat, Jumat (31/1)
“Pada pertemuam itu pimpinan Bank Sumut menyerahkan Corporate Social Responsibility (CSR) Bank Sumut Cabang Kisaran Tahun 2024 senilai Rp274.052.239 berupa Pengadaan Papan Informasi Videotron Outdoor,” ujar Jutawan, Sabtu (1/2).

“Kami PT Bank Sumut Cabang Kisaran akan siap mendukung Pemerintah Kabupaten Asahan dalam mensukseskan visi dan misinya,” kata Jutawan menirukan ucapan Pimpinan PT. Bank Sumut Kisaran.
Sementara Bupati menanggapi kunjungan PT Bank Sumut mengucapkan terima kasih atas penyerahan CSR-nya kepada Pemerintah Kabupaten Asahan. “CSR yang diserahkan PT Bank Sumut Cabang Kisaran kepada Pemerintah Kabupaten Asahan sangat bermanfaat bagi pembangunan di Kabupaten Asahan,” ungkapnya.
Bupati juga mengucapkan terima kasih kepada PT Bank Sumut Cabang Kisaran yang telah berkenan membantu Pemerintah Kabupaten Asahan dalam mensukseskan visi dan misinya “Mewujudkan Asahan Sejahtera yang Religius dan Berkarakter,” tutupnya. (wol/dan)
Discussion about this post