Waspada.co.id – Paru-paru menjadi salah satu organ penting pada sistem pernafasan. Setiap hari paru-paru tidak hanya menyedot udara bersih namun juga polusi yang diakibatkan oleh asap rokok dan lainnya. Polutan tersebut dapat meningkatkan risiko terjadinya masalah pernapasan seperti asma, pneumonia, hingga penyakit kronis.
Melansir dari berbagai sumber, berikut ini Waspada Online rangkum daftar makanan sehat yang bagus untuk kesehatan paru-paru.
1. Jahe
Jahe terkenal dengan sifat anti-inflamasi. Namun selain itu, jahe juga membantu detoksifikasi dan menyingkirkan polutan dari paru-paru. Mengkonsumsi jahe dapat membantu mengurangi adanya sumbatan di saluran udara dan meningkatkan sirkulasi ke paru-paru, lebih jauh lagi, jahe bisa meningkatkan kesehatan paru-paru Anda.
2. Brokoli
Meningkatkan nutrisi dari makanan kaya asam folat (vitamin B-9) juga dapat membantu untuk menjaga paru-paru tetap sehat. Terlebih dari penyakit paru obstruktif kronik atau PPOK. Brokoli merupakan makanan dengan sumber asam folat atau vitamin B terbaik.
3. Tomat
Tomat dan produk olahan tomat adalah salah satu sumber makanan terkaya likopen, antioksidan karotenoid yang dikaitkan dengan peningkatan kesehatan paru-paru. Mengkonsumsi produk tomat telah terbukti mengurangi peradangan saluran napas pada penderita asma dan meningkatkan fungsi paru-paru pada penderita penyakit paru obstruktif kronik (PPOK).
Sebuah studi pada 2019 terhadap 105 orang dengan asma menunjukkan bahwa diet kaya tomat dikaitkan dengan prevalensi asma yang kurang terkontrol. Selain itu, asupan tomat juga dikaitkan dengan penurunan fungsi paru-paru yang lebih lambat pada mantan perokok.
4. Apel
Selain rasanya menyegarkan, ternyata apel menjadi buah yang baik untuk memelihara kesehatan paru-paru. Studi dari American Society for Nutrition pada tahun 2011 menjelaskan, apel memiliki kandungan antioksidan serta flavonoid dan vitamin C yang tinggi.
Kandungan ini bermanfaat untuk mengurangi risiko asma dan kanker paru-paru. Mengkonsumsi 5 buah apel seminggu dapat meningkatkan fungsi paru-paru, dan menurunkan risiko terkena penyakit paru kronis.
5. Buah Bit
Buah ini mengandung senyawa nitrat yang akan dapat mengoptimalkan fungsi dari paru-paru. Nitrat sendiri akan membantu mengendurkan pembuluh darah, menurunkan tekanan darah serta mengoptimalkan pengambilan oksigen.
6. Wortel
Wortel merupakan salah satu makanan sehat untuk paru-paru karena mengandung karotenoid yang dapat mengurangi stres oksidatif. Manfaat karotenoid ini dapat mencegah kanker paru-paru serta memperbaiki kapasitas paru untuk bernapas, terutama pada orang-orang yang memiliki asma. Salah satu jenis karotenoid yaitu lycopene bahkan diketahui dapat mengurangi peradangan pada saluran pernapasan.
Selain itu, beta-karoten dalam wortel yang diubah tubuh jadi vitamin A dapat mengurangi kekambuhan asma akibat olahraga. Selain wortel, karotenoid juga dapat ditemukan pada bayam, kangkung, tomat, labu kuning, dan ubi jalar. (wol/berbagaisumber/syf/d1)
Discussion about this post