SHENZHEN, Waspada.co.id – Tiga wakil Indonesia melaju ke babak 16 Besar China Masters 2024 di Shenzhen, Rabu (20/11). Sebaliknya, tiga wakil Merah Putih lainnya harus menerima kenyataan sudah tersingkir.
Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja yang juga satu-satunya ganda campuran lolos dengan menumbangkan Zhang Han Yu/Yang Jia Yi (China) 21-17, 21-12. Kemenangan juga diraih Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi.
Namun, tiket babak 16 Besar diraih Ana/Tiwi menyusul mundurnya Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia Silva Ramadhanti dalam kondisi tertinggal 21-17, 6-4 ret. Diketahui, lengan Lanny kesakitan dan memaksanya mundur.
Indonesia kehilangan wakil di tunggal putri, setelah Gregoria Mariska Tunjung ditaklukkan oleh Pornpawee Chochuwong (Thailand) 21-13, 21-14. Begitu juga di salah satu ganda putra andalan harus angkat koper.
Ganda dimaksud adalah Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana. Pasalnya, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menjadi penghenti langkah Leo/Bagas dengan kemenangan rubber set 21-17, 20-22, 21-14.
(wol/aa/tsw/d2)
Editor: AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post