PANYABUNGAN, Waspada.co.id – Ketika disambut kedatangannya di rumah dinas, Bupati dan Wakil Bupati Mandailing Natal (Madina) periode 2025-2030 ini mengatakan akan ada terobosan di 100 hari pertama kerjanya.
Namun itu akan disampaikan pada pidato terbuka. Legislatif dan Aparat penegak Hukum (APH) pun diminta juga bekerja sama.
Keduanya adalah, H Saipullah Nasution dan Atika Azmi Utammi Nasution. Saat kedatangannya ke rumah dinas dirangkai dengan kegiatan buka puasa bersama.
“Terima kasih atas sambutannya. Insya Allah ini adalah hal yang baik,” ucap Saipullah, kepada jajaran Pemkab Madina yang telah menyiapkan acara itu, Minggu (23/3).
Kemudian Saipullah memastikan pemerintahannya ke depan, di hadapan masyarakat dan para tamu yang hadir bahwa nantinya akan terbuka dengan kritikan.
“Tetapi kritik yang membangun. Nantinya akan kami telaah dengan melihat hal-hal positifnya,” katanya.
Dan setelah beberapa rangkaian penyambutannya itu usai, Saipullah pun dikabarkan akan bertolak ke kampung halamannya di Kelurahan Gunung Baringin, Penyabungan Timur.
Sementara Atika, kembali ke rumah dinas sebelumnya. (wol/wang)
Discussion about this post