JAKARTA, Waspada.co.id – Masih mendapatkan posisi unggul di perolehan quick count, Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto melakukan ziarah ke makam ibunya, Dora Marie Djojohadikusumo dan ayahnya, Sumitro Djojohadikusumo didampingi anaknya, Ragowo Hediprasetyo Djojohadikusumo atau Didiet di Taman Pemakaman Umum (TPU) Karet Bivak, Jakarta, Kamis (15/2).
Prabowo tiba di lokasi sekira pukul 12.50 WIB menggunakan kendaraan pribadinya Toyota Alphard B 108 PSD. Ia terlebih dahulu menyapa sekelompok warga di gerbang TPU Karet Bivak yang sudah menunggu kedatangannya.
Kedatangan Prabowo setibanya di makam tampak sejumlah warga menantikan kehadirannya dan beberapa sejumlah warga memanggil namanya.
“Hidup Prabowo!, Pak,’ ucap warga.
Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto menumpangi motor matic menuju makam ayahnya, Sumitro Djojohadikusumo. Keduanya lantas berjalan menuju makam Sumitro Djojohadikusumo. Prabowo dan Didiet tampak menadahkan tangan memanjatkan doa, lalu menabur bunga dan menyirami makam tersebut.
“Saya ziarah ke makam ibu saya di Tanah Kusir dan sekarang saya ke bapak saya di sini, di Karet,” tutur Prabowo kepada pers setelah berziarah ke makam ayahnya.
Setelah itu, pasangan dari Calon Wakil Presiden nomor urut 02 Gibran Rakabuming Raka tersebut masuk ke dalam mobil pribadinya. Dari atap mobil yang terbuka, Prabowo melambaikan tangan kepada warga.
Prabowo menziarahi makam ayah dan ibunya tepat satu hari setelah pemungutan suara Pemilu 2024 berlangsung serentak di seluruh wilayah Indonesia, Rabu (14/2). Dari hasil hitung cepat (quick count), sejumlah lembaga survei mengatakan pasangan Prabowo-Gibran unggul dari kedua rivalnya.
Namun dalam deklarasinya di Senayan, Rabu (14/2) malam. Prabowo menyebut agar tidak jumawa dan tetap mengikuti perkembangan perhitungan suara walau Prabowo-Gibran mengguguli dari paslon lain.(wol/eko/d1)
Editor: Rizki Palepi
Discussion about this post