JAKARTA, Waspada.co.id – Hasil drawing Piala Asia U-17 2025 telah diketahui, Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-17 pun dipastikan tergabung di Grup C. Nantinya Timnas Indonesia U-17 akan melawan Afghanistan, Yaman, hingga Korea Selatan.
Drawing Piala Asia U-17 2025 seperti diketahui berlangsung di Kuala Lumpur, Malaysia, pada Kamis (23/1/2025) siang WIB. 16 negara telah terbagi menjadi empat pot dan Timnas Indonesia U-17 berada di pot 4.
Timnas Indonesia U-17 dipastikan berada di Grup C bersama Yaman, Afghanistan, dan Korea Selatan. Tentunya Garuda Asia harus berjuang keras untuk bisa lolos ke babak selanjutnya.
Timnas Indonesia U-17 berhasil lolos ke Piala Asia U-17 2025 usai tampil luar biasa di babak kualifikasi pada Oktober 2024 lalu. Garuda Asia, julukan Timnas Indonesia U-17, lolos berkat menjadi salah satu dari runner-up terbaik di kualifikasi tersebut.
Berkat lolos dari kualifikasi itu, Timnas Indonesia U-17 pun untuk ketujuh kalinya akan bermain di Piala Asia U-17. Dari enam edisi sebelumnya, prestasi terbaik Garuda Asia berada di posisi keempat.
Lantas bagaimana dengan Piala Asia U-17 2025? Tentu harapannya pasukan Nova Arianto itu bisa bersinar selama tampil di turnamen yang digelar di Arab Saudi pada 3-20 April 2025 mendatang.
Nova Arianto pun sudah menyiapkan Timnas Indonesia U-17 sebaik mungkin untuk bisa tampil maksimal di Piala Asia U-17 2025. Dimulai dari pemusatan latihan (TC) hingga laga uji coba sudah dilakukan.
Terkait skuad yang akan dibawa ke Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto masih belum menentukan. Sebab Timnas Indonesia U-17 masih akan menjalani TC di Yogyakarta pada Februari 2025 mendatang dan momen itu akan dijadikan sebagai seleksi pemain.
“Saya mencari pemain-pemain yang dalam waktu singkat dia bisa paham dengan apa yang saya inginkan,” kata Nova Arianto, dikutip dari akun youtube Timnas Indonesia, Kamis (23/1).
“Jadi akan saya coba bawa ke TC selanjutnya pada bulan Februari di Yogyakarta dan beberapa pemain yang kita panggil untuk opsi baru. Agar kita semakin melihat benar-benar pemain berkualitas yang akan kita bawa,” pungkas Nova.
Berikut Hasil Drawing Piala Asia U-17 2025:
Grup A: Arab Saudi, Uzbekistan, Thailand, China
Grup B: Jepang, Australia, Vietnam, UEA
Grup C: Korea Selatan, Yaman, Afghanistan, Indonesia
Grup D: Iran, Tajikistan, Oman, Korea Utara. (wol/bola/ari/d2)
Discussion about this post