MEDAN, Waspada.co.id – Gerombolan pemuda dengan mengendarai sepeda motor atau biasa dikenal sebagai geng motor terlibat aksi saling serang di Jalan AR Hakim/Sukaramai, Kecamatan Medan Area, Jumat (15/3) dini hari.
Aksi para gerombolan geng motor itu menganggu jalannya ibadah malam ramadhan dan menganggu ketertiban umum di tengah-tengah masyarakat sekitar.
Dari rekaman video yang didapat, gerombolan geng motor itu saling melempar batu di Jalan AR Hakim/Sukaramai. “Ya dini hari tadi bang kejadiannya. Ribut anak-anak gemot (geng motor-red) itu,” ujar Rahman salah seorang warga sekitar.
Ia mengaku, aksi geng motor itu membuat dirinya resah karena bisa saja menjadi korban. Juga keberadaan geng motor itu menganggu ibadah malam ramadhan serta ketertiban umum.
“Saya minta aparat untuk meningkatkan patroli malam untuk mengantisipasi geng motor dan menjaga kesucian bulan ramadhan,” pungkasnya. (wol/lvz/d1)
Editor AGUS UTAMA
Discussion about this post