MEDAN, Waspada.co.id – Ada pemandangan menarik di seputaran kawasan Kesawan pada, Sabtu (6/7) malam. Di mana Kolaborasi Budaya Medan kembali menampilkan kesenian salah satu kebudayaan yang ada di Kota Medan, yakni budaya Karo.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Medan Benny Sinomba Siregar, diwakili Kepala Bidang Kebudayaan OK Zulfani Anhar, mengatakan Kolaborasi Budaya Medan kali ini mengusung tema ‘Karo Culture Night’ atau Malam Budaya Karo.
“Ada berbagai macam kebudayaan Karo yang ditampilkan tadi malam, beberapa di antaranya Tari mbuah page, Tari modern Karo, Tari Gundala-gundala, Ndikkar (bela diri Karo), Drama Gunung Sinabung dan solo vocal,” ungkapnya kepada Waspada Online, Minggu (7/7).
Rekrutmen Anggota Polri
Polda Sumut menyatakan seleksi penerimaan anggota Bintara Polri yang digelar berdasarkan keterwakilan kabupaten/kota di wilayah Provinsi Sumatera Utara.
“Ada 33 kabupaten/kota di Sumut yang masing-masing daerah ada keterwakilan diterima sebagai anggota polisi di Polda Sumut,” kata Kapolda Sumut, Komjen Pol Agung Setya Imam Effendi, usai menggelar sidang akhir kelulusan seleksi Bintara dan Tamtama Polri di Auditorium USU, Sabtu (6/7).
Ia mengungkapkan, untuk Kabupaten Nias Barat hanya satu orang karena minimnya pendaftar anggota Bintara Polri 2024. Sedangkan Kota Medan paling banyak mendaftar sehingga membludaknya peserta yang mengikuti seleksi sebagai anggota Polri.
Konflik Kepentingan Kasus Siswi SMAN 8
Ombudsman RI Perwakilan Sumatera Utara (Sumut) menemukan adanya maladministrasi dan konflik kepentingan dalam kasus siswi SMA Negeri 8 Medan, MS yang viral karena tinggal kelas.
Temuan itu disampaikan Ombudsman dalam laporan Akhir Hasil Pemeriksaan (LAHP) yang disampaikan langsung ke Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Sumut, Abdul Haris Lubis.
Selain itu, LAHP juga diberikan Ombudsman Sumut, kepada Kepala Sekolah (Kepsek) SMA Negeri 8 Medan, Rosmaida Asianna Purba dan perwakilan Inspektorat Pemprov Sumut.
(wol/ega/d2)
Discussion about this post