MEDAN, Waspada.co.id – Polda Sumatera Utara (Sumut) mendalami laporan dugaan seorang tahanan Polrestabes Medan kritis karena diduga dianiaya.
Kasubbid Penmas Polda Sumut, Kompol Siti Rohani Tampubolon, mengakui pihaknya telah menerima laporan korban.
“Untuk laporan sudah diterima dan dari SPKT sudah dilimpahkan ke Direktorat (Dit) Reskrimum untuk ditindaklanjuti,” akunya kepada awak media, Jumat (31/1).
Lapas Medan Razia Blok Hunian
Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Tanjung Gusta Medan menggelar razia di blok hunian warga binaan pemasyarakatan (WBP), Kamis (30/1) malam.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Lapas Kelas I Medan, Herry Suhasmin didampingi Jajaran Pengamanan dan Bidang Adm. Kamtib. Razia yang diawali dengan apel malam ini melibatkan 31 personel yang bertugas melakukan penggeledahan secara menyeluruh.
Dalam razia tersebut, petugas berhasil menyita sejumlah barang terlarang, seperti handphone, charger, sendok berbahan logam, colokan listrik sambung, dan alat pemanas air. Namun, hasil penggeledahan tidak menemukan adanya narkoba, yang menunjukkan semakin ketatnya pengawasan di dalam Lapas Kelas I Medan.
Kajati Sumut Sidak Kedisiplinan Jajaran
Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kajati Sumut) Idianto mendadak sidak ke beberapa kantor Kejaksaan Negeri dan Cabang Kejaksaan Negeri untuk memastikan kehadiran serta kesiapan jajaran dalam memberikan pelayanan setelah libur panjang.
Dalam kunjungannya ke Kejari Belawan, Kajati Sumut Idianto menekankan pentingnya disiplin pegawai, profesionalisme, serta percepatan penyelesaian perkara.
Dia juga mengingatkan seluruh jaksa dan staf untuk tetap menjaga integritas serta tidak melakukan praktik yang dapat mencederai kepercayaan publik terhadap institusi Kejaksaan.
(wol/ryp/d2)
Editor AGUS UTAMA
Discussion about this post